IndoBeauty Expo 2024 Hadir Di Jakarta, Waktunya Pengusaha Skin Care dan Make Up Melebarkan Sayap

  • IndoBeauty Expo 2024 resmi digelar di JIExpo Kemayoran Jakarta. Ratusan pelaku bisnis industri kecantikan dari dalam dan luar negeri hadir menampilkan produk-produk terbaiknya.


Suarajatim.com - Pasar kecantikan tengah bertumbuh pesat di Indonesia. Tercatat dari tahun 2022 hingga 2027, setiap tahunnya penjualan kosmetik naik sebesar 5,81%. 

Melihat potensi ini, Krista Exhibitions menggelar IndoBeauty Expo untuk ke-14 kalinya. 


Pameran ini meliputi bidang kosmetik, perawatan kulit, produk wewangian, rambut, peralatan, hingga teknologi pengemasan.


"Indonesia menjadi pasar yang diperebutkan oleh pelaku bisnis kosmetika baik dalam dan luar negeri. Tak heran jika industri kosmetik menjadi salah satu industri terlaris di Indonesia," kata CEO Krista Exhibitions Daud D Salim pada sambutannya di acara Opening Ceremony IndoBeauty Expo 2024, Rabu (31/7/2024).


Lebih lanjut Daud memaparkan bahwa IndoBeauty Expo dari tahun ke tahun semakin dipercaya oleh para pelaku industri kecantikan untuk memperkenalkan produk mereka.

Di tahun ini, tak kurang 170 perusahaan dari 12 negara, seperti: New Zaeland, AUE, China, South Korea, Philippines, Thailand, Malaysia, Singapore, Japan, India, Indonesia, dan Taiwan, hadir memadati area pameran.


Di antaranya ada lebih dari 30 perusahaan perintis (start-up) karya anak bangsa.


"Dengan terselenggaranya pameran IndoBeauty Expo ini, diharapkan dapat menjadi ajang untuk bertemu bagi pelaku industri kecantikan, baik itu produsen, supplier, trading, importer, dan exporter. Dengan demikian akan tercipta berbagai peluang bisnis baru melalui program Business Matching,” tandas Daud.


Acara pembukaan turut dihadiri oleh Menteri Perdagangan Republik Indonesia, Zulkifli Hasan. Ia mengatakan bahwa pemerintah mendukung penuh industri kosmetika di Indonesia. Berbagai langkah strategis juga dikerahkan agar pelaku bisnis ini lebih mudah berkembang. 


"Industri kosmetik di Indonesia bersinar cerah seiring dengan bertambahnya kesadaran masyarakat dalam memperhatikan penampilan. Ke depannya produk-produk kosmetik asal Indonesia harus bisa bersaing di kancah internasional dan menjadi raja di dalam negeri. Jangan hanya mengaku cinta produk Indonesia, tapi harus juga beli produk-produk lokal," ujar Zulhas.


Partisipan yang memamerkan produk terbaiknya di IndoBeauty Expo berasal dari berbagai lini, antaranya berbagai brand dan pabrik skin care, make up, parfume, hair care, aesthetic, spa and wellness clinic, serta dermatology device.


Tak ketinggalan industri alat klinik kecantikan, packaging, trading dan impor consultant, serta inkjet printing technology.


Acara menarik lainnya juga digelar, seperti seminar, talkshow dan demo kecantikan dari narasumber yang kredibel baik di dalam dan luar negeri.


IndoBeauty Expo terselenggara berkat dukungan dari: Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kementerian Perindustrian R I, Perhimpunan Perusahaan dan Asosiasi Kosmetik (PPAK) Indonesia, Asosiasi Pengusaha Suplemen Kesehatan Indonesia (APSKI), Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO).


IndoBeauty Expo 2024 digelar di Hall C1 dan C2 Jakarta International Expo (JIEXPO), Kemayoran, Jakarta, dari tanggal 31 Juli hingga 2 Agustus 2024. Dibuka dari Pk. 10.00 WIB hingga Pukul 19.00 WIB. 

LihatTutupKomentar