Aksi Cak Sholeh Beri Layanan Hukum Gratis Bagi Warga Dipertanyakan, Begini Tanggapannya

  • Pengacara kondang Surabaya, Cak Sholeh, akan melaju ke pemilihan anggota DPRD Jawa Timur. Aksinya yang gemar memberi pendampingan hukum secara cuma-cuma bagi masyarakat kurang mampu, dipertanyakan ketulusannya. Ini jawaban Cak Sholeh. 

Surabaya, Suarajatim.com - Cak Sholeh, pengacara asal Surabaya, dikenal kerap memberikan layanan bantuan hukum secara cuma-cuma pada warga yang membutuhkan. Ia kemudian mengunggah aksinya ke sosial media guna memberi edukasi hukum kepada masyarakat yang lebih luas.


Alhasil, banyak warga berbondong-bondong datang padanya untuk meminta bantuan. Tak hanya dari Jawa Timur, mereka juga rela datang jauh-jauh dari Sumatra dan Jakarta.


Hal tersebut ternyata menuai banyak pertanyaan masyarakat. Terlebih, Cak Sholeh diketahui sedang mencalonkan diri menjadi Anggota Legislatif bersama Partai Nasdem untuk Dapil 1 Jawa Timur yang meliputi Surabaya dan Sidoarjo.


Lewat laman Instagram-nya @sholeh_lawyer, ia menjabarkan alasan mengapa dirinya terus memberikan bantuan hukum secara gratis bagi masyarakat bahkan yang berasal dari luar Dapilnya.


"Banyak yang tanya saya, ngapain Cak bantu orang diluar Dapil, toh mereka tidak punya hak pilih di Surabaya dan Sidoarjo. Menurut saya pandangan seperti itu salah. Karena saya bantu orang tidak ada kaitannya dengan pemilu," ungkapnya.


Lebih lanjut ia menyatakan bahwa ada atau tidak ada pemilu, ia tetap akan melakukan advokasi. Hal ini sudah ia buktikan 20 tahun lamanya. 


"Sudah 20 tahun saya melakukan ini dan saya senang. Ada yang datang dari Banten, Jakarta, Lampung. Murni tidak ada kaitannya dengan pemilu. Saya hanya menjalankan misi membantu orang," sambungnya.


Cak Sholeh juga berkomitmen, jika kelak terpilih menjadi anggota DPR, dirinya tetap akan membantu masyarakat dari Sabang sampai Merauke.


"Jangan khawatir, ini tidak ada kaitannya dengan pemilu. Pokoknya ini misi kemanusiaan untuk membantu orang-orang yang mencari keadilan," pungkas pengacara yang kerap mengampanyekan slogan "No Viral, No Justice" itu.


Netizen pun memberi dukungan kepada aksi Cak Sholeh ini lewat kolom komentar. Mayoritas menyatakan salut pada apa yang selama ini dilakukan Cak Sholeh untuk masyarakat.


"Kadang niat ikhlas disalahpami orang lain, yang penting kita tulus Cak," kata salah satu netizen.


"Kebaikan akan kembali kepada orang yang berbuat baik," timpal yang lainnya.

LihatTutupKomentar