Serangan Teroris ke Mapolsek Bandung, Satu Polisi Tewas

  • Insiden ledakan bunuh diri terjadi di Kantor Polsek Astanaanyar, Kota Bandung pada Rabu (7/12) pagi pukul 08.20. 
  • Diketahui 1 orang polisi meninggal dunia, 7 orang lainnya luka-luka, dan 1 orang pria yang diduga pelaku tewas di lobby Polsek Astanaanyar.

Bandung, Suarajatim.com - Suara ledakan dari Kantor Polsek Astanaanyar, Kota Bandung, menghebohkan warga sekitar pada Rabu (7/12) pagi pukul 08.20. Hingga kini dilaporkan dua orang tewas dan tujuh orang lainnya luka-luka.


“Jadi korban sembilan orang. Satu anggota polisi meninggal, pelaku meninggal. Tujuh yang lain dalam perawatan,” kata Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Ibrahim Tompo.


Adapun pihak polisi yang tewas adalah Aipda Sofyan yang merupakan seorang anggota Polsek Astana Anyar. Ia dinyatakan meninggal dunia usai menjalani perawatan instensif di Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Imanuel.


"Untuk pelaku sendiri, itu sudah diidentifikasi dan dikembangkan terkait identitas," kata Kombes Ibrahim Tompo.


Kapolrestabes Bandung Kombespol Aswin menjelaskan kronologi kejadian. Aksi yang diduga ledakan bunuh diri itu terjadi saat para polisi sedang melakukan apel pagi.


"Tiba-tiba ada satu orang laki-laki masuk ke Polsek, lalu mengacungkan senjata tajam, menerobos barisan apel pagi. Sontak anggota pada menghindar, tidak lama kemudian ada ledakan," kata Kombespol Aswin.


Kini terpantau bangunan depan Polsek Astanaanyar rusak parah akibat insiden tersebut. Puing-puing bangunan berserakan di lantai.


Tim Densus 88 hingga tim Gegana sudah berada di lokasi. Badan jalan menuju TKP disterilkan karena tim kepolisian sedang melakukan olah TKP.


Pengamat terorisme dari Universitas Malikusaleh Aceh, Al Chaidar mengungkapka dugaannya terkait pelaku ledakan bunuh diri tersebut. 


"Kemungkinan ini adalah dilakukan oleh kelompok Jamaah Ansharut Daulah (JAD)," kata Al Chaidar.


"Indikatornya, target serangan adalah pihak kepolisian dan dilakukan pada bulan-bulan Desember," tambahnya.


JAD sendiri diketahui merupakan afiliasi dari ISIS. Motifnya untuk tujuan-tujuan apokaliptik, seperti ingin mendapatkan surga.

LihatTutupKomentar