- PLN khususnya Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali (UIT JBM) telah merampungkan seluruh pemeliharaan transmisi sebelum masa siaga Natal dan Tahun Baru (Nataru).
- Kini PLN memastikan siap menjamin hari libur masyarakat berjalan lancar tanpa gangguan listrik.
Surabaya, Suarajatim.com - Jelang Hari Raya Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, PT PLN (Persero) amankan keandalan listrik dari Pembangkit, Transmisi, hingga Distribusi. PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali (UIT JBM) memiliki tanggung jawab dalam menjaga kontinuitas dan keandalan sistem kelisitrikan pada Tegangan Tinggi (TT), Tegangan Ekstra Tinggi (TET), serta Gardu Induk (GI) di Jawa Timur sampai Pulau Bali.
Seluruh pekerjaan telah dirampungkan pada pertengahan Desember. Pekerjaan rutin yang berpotensi mengganggu suplai listrik ke pelanggan juga telah ditangguhkan. Dengan demikian, pada waktu siaga yakni 20 Desember hingga 4 Januari, PLN telah siap menjamin Nataru berjalan lancar tanpa kendala kelistrikan.
“Saat ini kita telah memasuki masa siaga Nataru 2023. Pekerjaan dalam upaya jaga keandalan sudah kami selesaikan sebelum masa siaga tersebut. Diantaranya penggantian material yang sudah kurang optimal dan berpotensi menjadi gangguan," kata Didik F. Dakhlan, General Manager PLN UIT JBM.
Lebih lanjut Didik menambahkan, PLN berhasil melakukan penggantian isolator jaringan transmisi SUTT 150kV Lumajang-Tanggul pada pertengahan Desember kemarin guna meningkatkan keandalan listrik jelang Nataru.
“Pertengahan Desember kemarin, kami sudah menyelesaikan pekerjaan penggantian isolator yang korosi sebanyak 55 keping. Ini merupakan salah satu upaya kami untuk jaga keandalan sistem Tegangan Tinggi pada masa siaga," terang Didik.
PLN UIT JBM juga telah menyiagakan 1.536 personel serta 22 posko yang tersebar dari Jawa Timur hingga Bali untuk menjaga jaringan SUTT, SUTET serta GI. Di masa siaga ini, PLN akan lebih ekstra dalam mengamankan keandalan sistem kelistrikan.
Senior Manajer Pemeliharaan Transmisi, Ika Sudarmaja, menjelaskan bahwa selama masa siaga berlangsung PLN telah menyiapkan posko siaga yang trrsebar di beberapa lokasi.
“Dipimpin oleh GM UIT JBM, kami telah mempersiapkan berbagai aspek, mulai dari personel, peralatan, SOP, sampai jaringan komunikasi selama masa Siaga Nataru. Kami juga rutin melakukan apel untuk melakukan pengecekan kesiapan personel serta peralatan. Titik kritis pun terus kami pantau untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tak diinginkan seperti gangguan sistem," ungkap Ika.