Jakarta, Suarajatim.com - Goldmart merayakan hari jadinya yang ke 31 tahun. Sebagai pelopor jaringan toko retail perhiasan modern dengan sistem harga tetap yang berdiri sejak juni 1991, Goldmart sukses menjadi salah satu perusahaan penjual perhiasan terbaik dan terpercaya di Indonesia.
"Sebuah kebanggaan bagi kami dapat hadir dan menemani hari-hari yang berkesan dalam hidup Anda. Kami senantiasa berupaya terus memperbaiki diri guna memenuhi dan memberi kepuasan pelanggan dalam berbelanja di butik perhiasan Goldmart," ungkap Komang Widariani, Area Manager wilayah timur Goldmart Indonesia.
Sistem harga tetap yang diusung Goldmart memberi kelebihan tersendiri dalam menjamin kenyamanan pelanggan dalam berbelanja tanpa harus mengkhawatirkan fluktuasi perubahan harga emas yang mungkin terjadi.
Goldmart menyediakan banyak varian koleksi perhiasan untuk anak-anak dan orang dewasa dengan kualitas tinggi dan desain yang berkelas.
Berpegang teguh pada visi “The destination for all jewelry needs” dan “To share love and joy through jewelry”, Goldmart selalu berusaha menjadi sahabat terbaik wanita dalam setiap momen yang berkesan dalam hidup mereka.
"Melalui kampanye Goldmart 31 years, polishing our legacy for you, Goldmart akan memberikan yang terbaik untuk pelanggan agar mendapat kepuasan dan kenyamanan ketika berbelanja di butik Goldmart," tambah Komang.
Dalam rangka HUT ke-31, Goldmart mempersembahkan produk terbaru yang terdiri dari cincin, liontin, anting dan gelang dengan desain yang simple dan minimalis. Cocok untuk wanita yang ingin memanjakan diri dengan keindahan, keanggunan tanpa terlihat berlebihan. Tentunya dengan fleksibilitas harga yang cocok dengan berbagai jenis gaya pakaian mulai dari kasual sehari-hari hingga pesta yang glamor.
Pelanggan dapat membeli produk Goldmart secara online di situs belanja Shopee dan Tokopedia. Atau datang langsung ke showroom Goldmart yang terletak di:
Jabodetabek: Supermal Karawaci, Margocity, Metropolitan Mall Bekasi
Bandung: Bandung Indah Plaza
Surabaya: Tunjungan Plaza 3
Gresik: Gressmall
Malang: Mall Olympic Garden
Bali: Level 21 Mall
Palembang: Palembang Icon
Semarang: Pollux Mall Paragon