Demo Ojol Gunakan 3 Lajur di Jalan A Yani Surabaya

demo ojol hari ini

Surabaya, Suarajatim.com - Demo driver online yang berlangsung hari ini mulai memadati jalan frontage A Yani arah kota Surabaya, (24 Agustus 2022).

Hasil pantauan kami dari akun resmi Polrestabes Surabaya menyebutkan bahwa pada lokasi di depan toko Mitra 10 sedang terjadi kepadatan imbas terjadinya aksi demo.

Aksi pertama dilaksanakan di kantor Dinas Perhubungan Kota Surabaya. Untuk saat ini Jalan A Yani agak sedikit terhambat, namun masih bisa dilewati.

Petugas dari Satuan Lalu Lintas Polrestabes Surabaya tetap melaksanakan penyaringan arus lalu lintas, terutama jalur yang masuk ke Kota Surabaya.

Kegiatan penyaringan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polrestabes Surabaya. Ada satu lajur paling kanan di Jalan A Yani masih bisa dilewati.

Untuk jalur protokol masih bisa. Aman untuk dilewati. Untuk jalur frontage agak terhambat karena 3 lajur digunakan oleh massa aksi driver online.

Satu lajur masih bisa dilewati oleh kendaraan baik roda 2 maupun kendaraan roda 4.

Ikuti terus perkembangan situasi aksi demo driver online di Suarajatim.com

Berita Sebelumnya
LihatTutupKomentar