Begini Perayaan Kemerdekaan Versi Komunitas Tionghoa Surabaya

Komunitas Tionghoa Surabaya

Surabaya, Suarajatim.com - Banyak cara untuk merayakan peringatan hari kemerdakaan Indonesia yang telah memasuki usia 77 tahun. Seperti yang dilakukan Persaudaraan Pencinta NKRI (PPNKRI) mengadakan acara refleksi kemerdekaan bertajuk "Trilogi Kebangsaan".

Indra Winata Ketua Penyelenggara saat pembukaan acara Pameran UMKM di Food Junction Surabaya menyampaikan bahwa, perayaan ini digelar secara serentak di dua tempat berbeda dengan beragam rangkain acara menarik ala millenals. Mendapat dukungan Pemerintah kota Surabaya, dan beberapa tokoh seperti ketua DPRD Diah Catarina, dan Mantan Walikota Surabaya Wisnu Sakti Buana.

Perayaan Cap Go Meh Singkawang Yang Mendunia

“Dari Pemkot ada belasan UMKM kalau dari kita sendiri puluhan”, kataya Senin lalu (12/08/2022).

Indra turut menjelaskan bahwa dalam acara “Trilogi kebangsaan” ini akan digelar selama 7 hari berturut-turut, mulai tanggal 15 - 21 Agustus 2022 dengan rangkaian acara berupa pameran UMKM di area Food Junction, dan seminar wawasan kebangsaan, dengan beberapa narasumber nasional di Food Society, Supermall Pakuwon.
perayaan kemerdekaan komunitas tionghoa

Tak hanya pameran, selama 7 hari ini PPNKRI juga memberikan edukasi kepada para pelaku UMKM untuk peningkatan kualitas usaha mereka kedepan.

“Pameran UMKM ini kami gelar ntuk mewadahi teman-teman UMKM sebagai sarana jualan. Namun tak hanya itu, kami juga memberikan beragam tips dan wawasan menarik, bagaimana menngkatkan UMKM menjadi skal yang baik lagi kedepannya. Harapannya sih, kita Indonesia ini semakin teredukasi ya, mulai dari cara kita memilah informasi kemudian juga anak-anak muda juga ikut merayakan kemerdekaan, ikut bersama-sama memajukan negara kita ini juga sih, lewat UMKM, lewat ekonomi”, tambahnya.

Di Balik Atraksi Mengerikan Tatung, Daya Pikat Utama Pawai Cap Go Meh

Pada acara pembukaan, acara juga dimeriahkan oleh berbagai pertunjukan, salah satunya adalah penampilan Reog Ponorogo.

Senada dengan Indra, Ketua Umum PPNKRI, Filipus Herman juga menambahkan bahwa, acara ini digelar dengan penuh semanagat kemerdekaan dan kebersamaan.

“"Kami terus berkomitmen untuk merah putih. Namun, bedanya adalah kami di PPNKRI kecintaan kami terhadap NKRI ini dengan berbagai cara kreatif dan edukatif. Salah satunya dengan menggelar acara dan event yang secara konsisten akan kita lakukan, tentunya dengan narasi kebangsaan", pungkasnya.(*)
LihatTutupKomentar